Sabtu, 10-11-2007 | 00:37:30
-
Buang Limbah ke Laut
KOTABARU, BPOST - Wakil Bupati Kotabaru Fatizanolo S, Jumat (9/11), memperingatkan 11 perusahaan batu bara dan bijih besi agar tidak membuang sisa limbahnya ke laut karena menjadi beban bagi nelayan.
Menurut Fatizanolo, sedikit demi sedikit sisa batu bara itu merusak habitat di dasar laut yang menjadi ekositem berkembangbiaknya populasi ikan.
"Jadi perusahaan pengguna jasa ponton jangan membuang sisa batu baranya ke laut. Kalau ada yang melihat masih adanya aktivitas ini, laporkan ke saya," tandasnya.
Perwakilan perusahaan pertambangan yang mengikuti acara penegasan wabup itu adalah PT Arutmin Iindonesia, PT Bahari Cakrawala Sebuku, PT ITP dan PT Silo serta sejumlah perusahaan lainnya. Pertemuan ini mendapat dukungan ketua Ikatan Nelayan Saijaan Arbani.
"Kami berharap tidak ada lagi pembuangan sisa batu bara atau bijih besi dari dek samping ponton ke laut. Banyak plankton sebagai bahan makanan ikan kecil mati karena batu bara mengandung belerang," jelas Arbani.
Sebelumnya, sejumlah nelayan melihat langsung aktivitas pembersihan sisa batu bara yang dibuang ke laut, khususnya di sekitar selat Pulau Laut. Biasanya ponton yang usai melakukan bongkar muat membersihkan dek kanan dan kiri dengan sapu dan langsung dibuang ke laut.
Apabila setiap ponton membuang sisa batu bara ke laut satu sampai dua kubik maka bisa dihitung berapa jumlahnya selama bertahun tahun. dhs